Sempat hiatus selama hampir satu dekade, akhirnya jollyjvmper kembali dengan single terbaru yang bertajuk ‘2002’. Single ini dirilis dalam bentuk audio visual artwork pada hari Kamis, 20/02/2002, tepat pukul 20:02 WIB.
Single ‘2002’ secara umum bercerita tentang memory masa lalu, namun band yang mengusung perpaduan aliran indie rock, emo, dan alternative rock ini membiarkan pendengar mengintepretasi makna lagunya secara bebas.
Mereka sangat antusias dengan maraknya kemunculan gig-gig skena yang menjadi ajang bernostalgia. Hal tersebut menjadi trigger terkuat bagi jollyjvmper untuk kembali berkarya mengeluarkan sebuah single.
Band yang sebelumnya bernama Jolly Jumper ini berharap dapat kembali meramaikan skena musik tanah air melalui tagar #mungkinkahingatanmuterbawakembali.
Jollyjvmper bukanlah grup musik kemarin sore. Setelah beberapa kali gonta-ganti personil, jollyjvmper kini digawangi Bonny Windra (vokal), Lahami Roesli (gitar), Lucky Mizunata (gitar), Andry Teguh (drums) serta Davit Adiwijaya (Bass).
Baca juga: Berawal dari Kisah Mistis, Made Aro Membalas dengan ‘Dendam’
Sejak awal kemunculannya di tahun 2002, mereka telah terlibat di beberapa karya kompilasi. Salah satunya, ‘New Generation Calling’ rilisan tahun 2003 oleh Spills Records Bersama band-band keren seperti Superman Is Dead, The Bahamas, Rocket Rockers, dan lain-lain. Disusul rilisan karya di tahun-tahun berikutnya, seperti ‘The Differrence Compilation Vol.1’ (2004), E.P. ‘Tanpa Arah’ (2005), dan ‘Feels’ (2011).
Komentari post